Home  /  Jurnal Basicedu  /  Vol: 7 Núm: 3 Par: 0 (2023)  /  Article
ARTICLE
TITLE

Kendala Guru dalam Penerapan Kurikulum Merdeka

SUMMARY

Kurikulum merdeka ialah kurikulum dengan pembelajaran intrakulikuler yang beragam. Kurikulum merdeka dirancang lebih sederhana dan fleksibel untuk memudahkan guru dan siswa. Dalam pelaksanaannya, pemerintah memberi wewenang dan tanggungjawab penuh ke masing-masing sekolah untuk mengembangkan kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan dan kultur masing-masing sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan kendala apa saja yang di alami guru dalam penerapan kurikulum merdeka sehingga sekolah penelitian dapat menentukan langkah yang tepat untuk menyelesaikan kendala-kendala yang dialami guru dalam penerapan kurikulum merdeka.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data menggunakan wawancara dan kajian pustaka dari jurnal yang memuat tentang kurikulum merdeka. Analisis data menggunakan model Miles yang memiliki tiga langkah yakni, 1) pengumpulan data, 2) verifikasi data, dan 3) kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian di dapatkan bahwa kendala yang dirasakan guru dalam menerapkan kurikulum merdeka diantaranya yaitu kurangnya sosialisai pemerintah tentang kurikulum merdeka, kurangnya persiapan guru untuk beralih ke kurikulum merdeka dan sumber belajar masih terpaku pada buku teks dan buku panduan saja

 Articles related

Apri Damai Sagita Krissandi,Rusmawan Rusmawan  10.21831/cp.v3i3.7409    

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kendala yang dialami guru SD dalam mengimplementasikan Kurikulum 2013. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini adalah 65 guru SD di Yayasan Kanisius Cabang Jawa Teng... see more


Muhammad Burhanudin, Ibnu Sodiq    

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran sejarah dalam kurikulum 2013 menggunakan pendekatan saintifik; untuk mengetahui kendala apa sajakah yang dialami oleh guru sejarah dalam kurikulum 2013 menggunakan pendekatan sa... see more


Muhammad Eko Aris Munandar    

Kurikulum 2013 merupakan Kurikulum baru, yang dikembangkan dari Kurikulum KTSP. Dalam melaksanakan Kurikulum 2013, terdapat kendala yang dialami guru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pemahaman guru sejarah, mengetahui kendala-kendala g... see more


Ema Rahma Melati, Yuli Utanto    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman dan hambatan yang dihadapi serta solusi untuk mengatasi hambatan oleh guru sekolah dasar terhadapKurikulum 2013 yang dilakukan di SD Muhammadiyah 11 Semarang. Penelitian ini menggunakan metode penelitia... see more


Durrah Sakinah,Ilham Ismail Lubis,Abu Anwar,Diara Rizky Prayitno    

Seorang guru yang profesional seharusnya memiliki pemahaman yang komprehensif tentang tuntutan profesi, baik dalam hal administrasi maupun praktik, terutama dalam merancang pembelajaran yang menarik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifika... see more

Revista: Jurnal Basicedu