ARTICLE
TITLE

Meta Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMP dalam Pembelajaran IPA

SUMMARY

Abstrak. Penelitian meta analisis ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan berpikir kritis siswa SMP dalam pembelajaran IPA, khususnya fisika. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling terkait dengan tahun terbit, latar belakang, dan temuan penelitian berdasarkan dua belas jurnal penelitian yang telah dikumpulkan. Kemampuan berpikir kritis termasuk ke dalam salah satu aspek penting dalam keterampilan abad 21 yang harus dimiliki oleh seseorang agar mampu mengikuti arus perkembangan. Namun, pada kenyataannya berdasarkan hasil penelitian-penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis siswa SMP, khususnya dalam pembelajaran IPA di Indonesia masih berada pada kategori rendah hingga sedang. Hal ini perlu menjadi perhatian bersama, khususnya bagi guru atau pendidik untuk melakukan inovasi dalam pembelajaran agar dapat mendukung perkembangan berpikir kritis siswa.Kata kunci: Kemampuan berpikir kritis, Pembelajaran IPA, Pendidikan Abad 21.Abstract. This meta-analysis research aims to determine the critical thinking abilities of junior high school students in learning science, especially physics. The sampling technique in this research uses a sampling technique related to the year of publication, background and research findings based on the twelve research journals that have been collected. The ability to think critically is one of the important aspects of 21st century skills that a person must have in order to be able to follow the flow of development. However, in reality, based on the results of research that has been conducted, it shows that the critical thinking abilities of junior high school students, especially in science learning in Indonesia, are still in the low to medium category. This needs to be a common concern, especially for teachers or educators to innovate in learning so that it can support the development of student’s critical thinking.Keywords: Critical thinking ability, Science learning, 21st Century Education.

 Articles related

Venny Mulyana,Asrizal Asrizal,Fatni Mufit    

Model pembelajaran yang dianggap mampu menguatkan pemahaman konsep peserta didik adalah model inkuiri terbimbing. Inkuiri terbimbing (guided inquiry) merupakan model pembelajaran yang dapat melatih keterampilan siswa dalam melaksanakan proses investigasi... see more


Nurul Izzah,Asrizal Asrizal,Fatni Mufit    

Salah satu model pembelajaran aktif dalam pelajaran fisika yang sesuai dengan tuntutan K13 adalah Project based Learning. Model PjBL dapat diintegrasikan dalam suatu bahan ajar. Jenis penelitian ini adalah meta analisis yang mengukur pengaruh model PjBL ... see more


Fauzatul Ma’rufah Rohmanurmeta    

Abstract: The purpose of this study was to reanalyze the existence of a blended learning model to improve social studies learning outcomes. The method used in this research is meta-analysis. This research activity includes problem formulation, tracing, a... see more


Agape Purwa Gracia | Universitas Kristen Satya Wacana, Indonesia,Indri Anugraheni | Universitas Kristen Satya Wacana, Indonesia    

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan menganalisis kembali penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together terhadap hasil belajar siswa sekolah dasar. Penelitian menggunakan metode meta analisis. Perumusan masalah dimulai pada ... see more

Revista: Edukatif

Tika Evi | Universitas Kristen Satya Wacana, Indonesia,Endang Indarini | Universitas Kristen Satya Wacana, Indonesia    

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui komparasi model pembelajaran  Problem Based Learning dan Problem Solving terhadap kemampuan berpikir kritis matematika siswa. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian Me... see more

Revista: Edukatif