Home  /  JURNAL MANEKSI  /  Vol: 10 Núm: 1 Par: 0 (2021)  /  Article
ARTICLE
TITLE

PENGARUH INOVASI PRODUK TERHADAP IMPLEMENTASI KINERJA OPERASIONAL INDUSTRI ROTI DI KOTA AMBON

SUMMARY

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, menganalisis dan menjelaskan pengaruh inovasi proses, inovasi produk dan implementasi inovasi terhadap kinerja operasional Industri Roti di Kota Ambon. Populasi penelitian yaitu pimpinan dan karyawan dari pelaku usaha Industri Roti yang beroperasi di wilayah Kota Ambon sebanyak 30 Industri Roti. Sampel yang diambil dari jumlah populasi adalah 50 responden yakni pimpinan dan karyawan pada setiap bagian yang ada di masing-masing perusahaan. Data tersebut kemudian dianalisis dengan menggunakan metode analisis kuantitatif melalui pendekatan analisis regresi berganda (Multiple Regression Analysis). Hasil penelitian menunjukan bahwa dari hasil uji t untuk variabel inovasi proses (X1) diperoleh nilai t hitung 3.834, dengan tingkat signifikansi 0,000. Dengan menggunakan batas signifikansi 0,05, didapat t tabel sebesar 2,0096. Ini berarti t hitung > dari t tabel, yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian maka, disimpulkan bahwa inovasi proses berpengaruh positif dan siginifikan terhadap kinerja operasional. Kemudian Hasil uji t variabel inovasi produk (X2) diperoleh nilai t hitung = 0.679 dengan tingkat signifikansi 0,501. Dengan menggunakan batas signifikansi 0,05, didapat t tabel sebesar 2,0096. Ini berarti t hitung < dari t tabel, yang berarti Ho diterima dan Ha ditolak. Dengan demikian maka, hipotesis kedua ditolak. Dengan kata lain dapat disimpulkan bahwa inovasi produk tidak berpengaruh pada peningkatan kinerja operasional perusahaan. Hasil uji t variabel implementasi inovasi (X3) diperoleh nilai t hitung 5.741 dengan tingkat signifikansi 0,000. Dengan menggunakan batas signifikansi 0,05 didapat t tabel sebesar 2,0096. Ini berarti t hitung > dari t tabel, yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian maka hipotesis ketiga dapat diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa implementasi inovasi yang semakin meningkat, akan meningkatkan juga kinerja operasional.

 Articles related

Dian Prihadyanti,Chichi Shintia Laksani    

Abstrak. Interorganizational relationship (IOR) yang muncul dari interaksi yang dibentuk oleh perusahaan dapat menjadi strategi bagi perkembangan bisnisnya. Pengelolaan IOR yang tepat dapat memberikan manfaat dalam peningkatan kinerja inovasi perus... see more


Fathurrahim Fathurrahim    

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menjelaskan pengaruh kepemimpinan transformasional dan pemberdayaan karyawan terhadap kinerja perusahaan melalui inovasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian verifikatif dengan metode pengumpulan dat... see more


Victor Ringhard Pattipeilohy    

 ABSTRAKKinerja Pemasaran merupakan salah satu indicator untuk mengukur keberhasilan dan  kesuksesan pengelolaan suatu usaha. Semakin baik kinerja pemasaran usaha menunjukan keberhasilan dalam menghadapi persaingan. Inovasi produk dan keungggul... see more

Revista: JURNAL MANEKSI

Ni Made Wahyuni    

Setiap organisasi bergerak dalam lingkungan dinamis, berupaya mencapai dan mempertahankan keunggulan kompetitif perlu melakukan inovasi dan karenanya membutuhkan orientasi pasar. Tujuan penelitian ini untuk mengeksplorasi peran kompetensi menghasilkan pe... see more


rizki maulida tambusai    

Pembelajaran di Indonesi sudah mengalami banyak perubahan. System pembelajaran yang awalnya terlaksana dengan proses tatap muka kini mengalami inovasi dengan pembelajaran bauran atau blended learning. blended learning banyak dijadikan solusi sebagai pemb... see more