ARTICLE
TITLE

HUBUNGAN FAKTOR PENULARAN DENGAN KESAKITAN DEMAM BERDARAH DENGUE (ANALISIS LANJUT DATA RISKESDAS 2007 DI JAWA BARAT)

SUMMARY

Pemberantasan demam berdarah dengue (DBD) belum berhasil menurunkan jumlah penderita secara bermakna meskipun angka kematian bisa ditekan Di Jawa Barat, faktor yang berhubungan dengan kejadian DBD belum banyak diketahui sehingga pemberantasan yang dilakukan masih berdasarkan kasus. Penelitian ini bertujuan memperoleh informasi tentang variabel yang berhubungan dengan kejadian DBD, dilaksanakan dengan melakukan analisis lanjut data hasil Riskesdas 2007 di 10 kabupaten/kota dengan incident rate DBD tertinggi. Dilakukan dengan menganalisis hubungan variabel independent yaitu jumlah penghuni rumah, pemanfaatan posyandu, kemudahan air sepanjang tahun, keberadaan tandon air, status gizi, kesakitan campak, dan kesakitan TB paru dengan variabel dependent yaitu kesakiran DBD. Analisis bivariat ditujukan untuk mengetahui hubungan masing-masing variabel independent dengan dependent, dilanjutkan dengan analisis multivariat untu mengetahui variabel yang dominan serta untuk menduga peluang terjadinya DBD. Analisis dilakukan pada data hasil Riskesdas 2007 di Kota Cimahi, Kota Bandung, Kota Sukabumi, Kabupaten Cirebon, Kota Depok, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Bandung dan Kota Bekasi serta keseluruhan di 10 kabupaten/kota. Hasil analisis bivariat menunjukan variabel kesakitan TB paru, variabel kesakitan campak, variabel jumlah penghuni rumah, dan variabel status gizi, berhubungan secara bermakna dengan kejadian DBD sehingga berpeluang menjadi faktor risiko kejadian DBD. Analisis multivariat yang dilaksanakan pada data di enam kabupaten/kota dan pada data gabungan, hanya di Kabupaten Bandung, Kota Bogor dan gabungan data 10 kabupaten/kota yang menunjukan adanya interaksi antara variabel independent dalam hubungannya dengan kesakitan DBD. Peluang terjadinya DBD bisa dihitung berdasarkan variabel kesakitan TB paru, kesakitan campak dan status gizi.

 Articles related

Jusniar Ariati,Dede Anwar MusadadKEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DAN FAKTOR IKLIM DI KOTA BATAM, PROVINSI KEPULAUAN RIAU    

Demam Berdarah Dengue (DBD) atau Dengue Haemorrhagic Fever (DHF) merupakan penyakit akut, bersifat endemik dan secara periodik dapat mendatangkan Kejadian Luar Biasa (KLB). Sejak pertama kali ditemukan tahun 1968 di Indonesia, penyebaran penyakit ini den... see more


Muhammad Hasyimi,Maria Holy HerawatiHUBUNGAN FAKTOR LINGKUNGAN YANG BERPENGARUH TERHADAP KEJADIAN MALARIA DI WILAYAH TIMUR INDONESIA (ANALISIS DATA RISKESDAS 2010)    

Malaria masih merupakan masalah kesehatan di Indonesia, karena dapat mengakibatkan dampak yang luas dan berpeluang muncul sebagai kejadian luar biasa. Berdasarkan data kasus malaria yang dilaporkan maupun hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2010, di ... see more


Ning Sulistiyowati,Sudarto Ronoatmodjo,Lukman Hakim TariganKEMATIAN PERINATAL HUBUNGANNYA DENGAN FAKTOR PRAKTIK KESEHATAN IBU SELAMA KEHAMILAN DI KOTA BEKASI TAHUN 2001    

Infants mortality rate is one of the sensitive indicators to evaluate health level of a country. However Perinatal Mortality Rate (PMR) as part of infant mortality rate did not show any decline in the last ten period. The National Household Survey 1995 r... see more


Fadhilatuz Zain,Erry Andhaniwati    

Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis secara empiris dan menunjukan faktor yg mempengaruhi implementasi sistem informasi akuntansi UMKM berbasis seluler pada UMKM Surabaya Pusat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif karena data yg dip... see more

Revista: Akuisisi

Ali Djamhuri,I Dewa Kristiantari,Husnul Hatimah    

This research is conducted in order to examine the relationship between Total Quality Management (TQM) practices, market orientation, company performance and the external environment. Questionnaires were distributed to collect data to 52 managers and sup... see more