Home  /  E-Jurnal Akuntansi  /  Núm: Vol.7, Par: 0 (2014)  /  Article
ARTICLE
TITLE

PERBANDINGAN KINERJA PT. AMANAID DAN PT. ENVIRO SEJAHTERA ABADI DENGAN MENGGUNAKAN BALANCED SCORECARD

SUMMARY

ABSTRAKEvaluasi pengukuran kinerja terhadap performa perusahaan dan perencanaan tujuan menjadi sangat penting bagi manajemen. Metode yang dapat digunakan dalam perusahaan adalah balanced scorecard. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan rata-rata kinerja antara dua perusahaan dengan menggunakan metode balanced scorecard. Penulis melakukan perbandingan kinerja pada perusahaan PT. Amanaid dan PT. Enviro Sejahtera Abadi dengan menggunakan data tahun 2011-2012. Teknik analisis yang digunakan dalam perspektif keuangan adalah dengan menggunakan ROI per bulan selama tahun 2011-2012 dari kedua perusahaan. Untuk kinerja perspektif pelanggan, perspektif proses bisnis internal, dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan diukur dengan menyebarkan kuesioner yang diukur atas jawaban responden. Terdapat perbedaan rata-rata kinerja perspektif keuangan, perspektif pelanggan, perspektif proses bisnis internal, dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan dilihat pada hasil pengujian hipotesis perusahaan PT. Amanaid dan PT. Enviro Sejahtera Abadi. Berdasarkan hasil analisis, perusahaan PT. Enviro Sejahtera Abadi dikatakan lebih unggul dibandingkan dengan PT. Amanaid dilihat dari keempat perspektif.Kata kunci: balanced scorecard, kinerja, perusahaan

 Articles related

Mila Nurmala Dewi    

ABSTRACTThis study aims to examine the differences in the performance of kriya tellers (contract employees) and organic tellers (permanent employees) of PT Bank Syariah Mandiri. This research is a comparative study using quantitative methods. Data manage... see more


Dian Asri Fitriah,Afiati Kurniasih    

ABSTRAKKinerja keuangan BNI Syariah dan BRI Syariah mendapatkan profit yang besar dibandingkan perbankan syariah yang lain. Ini dibuktikan dengan jumlah profit yang didapatkan oleh BNI Syariah sebesar 265,6 miliar rupiah dan BRI Syariah yang mendapatkan ... see more


Dedi Suhendro    

Tujuan penelitian ini sebagai perbandingan kinerja keuangan antara Bank Umum Syariah dengan Bank Umum Konvensional di Indonesia menggunakan rasio keuangan periode tahun 2007 sampai dengan tahun 2017. Rasio-rasio keuangan yang digunakan untuk mengukur kin... see more


Mardiyani Mardiyani    

Abstract. This research as a purpose to comparative analysis of financial performance in the pharmacy state owned corporation with private corporation listed in Indonesian Stock Exchange during 2010-2014 periods. The methodologies of Reseach is descripti... see more


Jatnika Dwi Asri10.17509/jrak.v4i2.4037   Abstract views: 811       PDF downloads: 1223    

Abstract. This study aims to analyze the comparison of financial performance as well as analyze whether there are differences in financial performance between districts/cities in West Java Province during 2009-2013. The research used the descriptive meth... see more