ARTICLE
TITLE

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT KEMISKINAN DAN STRATEGI PENGENTASAN KEMISKINAN DI KAB. BREBES TAHUN 2009-2011

SUMMARY

Abstrak ___________________________________________________________________ Penelitian ini bertujuan menganalisis bagaimana pengaruh variabel pendapatan perkapita, pertumbuhan ekonomi, dan rasio ketergantungan penduduk terhadap jumlah penduduk miskin di Kab. Brebes tahun 2009-2011, serta bagaimana strategi pengentasan kemiskinan tersebut pada tahun 2011. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan data time series dan data cross section atau sering disebut dengan data panel dengan bantuan Software Eviews 6 dan Analisis SWOT. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa variabel pertumbuhan ekonomi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap jumlah penduduk miskin di Kab. Brebes, pendapatan perkapita berpengaruh positif dan signifikan terhadap jumlah penduduk miskin di Kab. Brebes, dan rasio ketergantungan penduduk berpengaruh positif dan signifikan terhadap jumlah penduduk miskin di Kab. Brebes. Berdasarkan hasil penelitian setrategi pengentasan kemiskinan dengan menggunakan analisis SWOT, maka strategi pengentasan kemiskinan melalui strategi S-O (Strength–Oppoutunities) yaitu dengan meningkatkan kinerja penanggulangan kemiskinan pemerintah daerah  yang berfokus pada pemenuhan hak-hak dasar masyarakat dan meningkatkan kualitas sumberdaya manusia dengan meningkatkan akses pelayanan pendidikan di Kab. Brebes. Abstract ___________________________________________________________________ The writer analyzed the variable income per capita, economic growth, and inhabitant dependency ratio which influence the in increasing of poverty in Brebes Regency. Moreover, this research is used to analyze the strategy in overcoming poverty in 2009-2011.   The writer used time series data and cross section data which are called panel data which is combined with software 6 and SWOT analysis. The result of this research indicates that variable economic growth gives negative and significant effects among the number of poverty in Brebes Regency, while income per capita and inhabitant dependency ratio give positive and significant effects. By using SWOT analysis, the writer found S-O (Strength – Opportunities) as method to pull out the poverty in Brebes Regency. This method is increasing the local government occupation which focuses on people rights accomplishment and increasing the human resources quality, for instance, by raising the education among people in Brebes Regency.

 Articles related

Erli Widhi Astuti    

Permasalahan kemiskinan memang merupakan permasalahan yang kompleks dan bersifat multidimensional. Oleh karena itu, upaya pengentasan kemiskinan harus dilakukan secara komprehensif, mencakup berbagai aspek kehidupan masyarakat dan dilaksanakan secara ter... see more


Syahrir Wijanarko    

Kota Semarang sebagai Ibukota Provinsi Jawa Tengah menjadi magnet yang menarik masyarakat di Jawa Tengah untuk datang dan mengadu nasib demi kehidupan yang lebih baik. Besarnya jumlah penduduk di Semarang tidak diikuti oleh peningkatan kualitas sumber da... see more


Ridzky Giovanni    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh PDRB, pengangguran, dan pendidikan terhadap tingkat kemiskinan di pulau Jawa pada tahun 2009-2016. Pulau Jawa memiliki 6 provinsi dengan tingkat kemiskinan yang tergolong tinggi terdapat di 4 provinsi ya... see more


Rosyafa Febiandani, Deky Aji Suseno    

Adanya desentralisasi fiskal diharapkan dapat menciptakan kemandirian daerah dan dapat mengurangi ketergantungan pemerintah daerah terhadap pemerintah pusat. Kemandirian keuangan daerah dicerminkan dengan perbandingan besarnya PAD terhadap total pendapat... see more


Alfin Maulana,Agung Bayu Murti    

AbstrakYatim Mandiri Cabang Sidoarjo merupakan salah satu Lembaga Amil Zakat (LAZ) resmi dan sudah banyak dikenal oleh masyarakat. Salah satunya yaitu Progam Pendayagunaan yang pemilihan atas kreteria Bunda yang dilakukan oleh pihak Yatim Mandiri masuk d... see more