Home  /  ecolab  /  Vol: 17 Núm: 1 Par: PP (2023)  /  Article
ARTICLE
TITLE

Analisis Faktor yang Mempengaruhi Partisipasi Masyarakat dalam Pengelolaan Sampah Organik Melalui Biokonversi Larva BSF (Black Soldier Fly)

SUMMARY

Sampah merupakan salah satu permasalahan krusial. Pengelolaan sampah yang kurang komperehensif dapat memicu terjadinya pencemaran dan kerusakan lingkungan. Berdasarkan jenisnya sampah organik memiliki persentase terbesar di Indonesia, sebesar 54,1% pada tahun 2022. Berdasarkan sumbernya, timbulan sampah terbesar berasal dari rumah tangga. Masyarakat sebagai sumber utama penghasil sampah diharapkan dapat berpartisipasi aktif dalam kegiatan pengelolaan sampahnya. Salah satu metode yang dapat diterapkan melalui biokonversi larva BSF. Dibandingkan metode lain, biokonversi larva BSF memiliki potensi dan manfaat yang besar dari aspek lingkungan, sosial maupun ekonomi. Berbagai kegiatan pengelolaan sampah organik melalui biokonversi larva BSF berbasis partisipasi masyarakat terus dikembangkan. Akan tetapi, dalam pelaksanannya seringkali ditemukan kendala yang dapat menghambat keberlanjutan dan partipasi masyarakat. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah organik melalui biokonversi larva BSF. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner, wawancara, observasi dan dokumentasi kepada kelompok masyarakat pembudidaya larva BSF. Uji keabsahan data dilakukan melalui teknik triangulasi. Teknik analisis data dilakukan dengan model Miles and Huberman. Hasil penelitian menunjukkan terdapat enam faktor yang berpengaruh. Pertama, personal (sumber daya manusia) seperti motivasi, komitmen, inovasi dan keterampilan. Kedua, material (bahan baku) seperti ketersediaan dan kualitas sampah organik. Ketiga, lingkungan berupa lokasi/lahan tempat budidaya, suhu dan kelembaban udara. Keempat, dukungan eksternal berupa pendampingan dan dukungan sosial dari pihak terkait. Kelima, faktor manajemen berupa teknik budidaya, pemasaran dan kelayakan usaha. Serta keenam, faktor sarana seperti mesin pencacah dan pelumat sampah organik, kendaraan pengangkut dan biopond. Beberapa faktor tersebut sangat mempengaruhi partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah organik melalui biokonversi larva BSF. Dibutuhkan sinergitas dan dukungan dari semua pihak terkait agar kegiatan dapat berjalan secara berkelanjutan dan mendapatkan manfaat yang optimal 

 Articles related

Jamalludin, Sp., M.MA jamalludin, Chezy WM Vermila, SP., M.MA, Andi Alatas, SP., M.Sc, Andi Alatas, SP., M.Sc    

ANALISIS FAKTOR PRODUKSI AGROINDUSTRI KERUPUK UBI KAYU DI DESA PULAU ARO KECAMATAN KUANTAN TENGAH KABUPATEN KUANTAN SINGINGI1)Jamalludin, Chezy WM. Vermila, Andi Alatas.1)Staf Pengajar Fakultas Pertanian Universitas Islam Kuantan SinginggiEmail: fit_jama... see more


Lambertus Langga,Hyronimus Hyronimus    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat pendapatan petani garam di Desa Paupanda, dimana variabel bebasnya terdiri dari variabel Modal, Tenaga Kerja, Teknologi. Luas Lahan, dan Harga Jual. Data penelitian ini dip... see more


Irvana Arofah,Besse Arnawisuda Ningsi,Lalu Masyhudi    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memberikan pengaruh signifikan terhadap prestasi akademik mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh variabel fisiologis, psikologis, keluarga dan lingkungan serta sarana dan prasar... see more


Muhammad Habibullah Aminy,Baiq Dewi Lita Andiana    

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengetahuan keuangan, pengetahuan produk, lokasi kantor dan religiusitas terhadap keputusan masyarakat muslim Kabupaten Lombok Barat untuk bertransaksi pada BPRS serta menguji faktor mana yang paling berpen... see more


Gusni Gusni    

 Tujuan penelitian – Struktur modal masih menjadi isu yang kontroversial dan masih sering diperdebatkan dalam literatur keuangan perusahaan. Studi ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui faktor-faktor penentu struktur modal pada perusahaan keci... see more