ARTICLE
TITLE

UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI MODERASI PENGARUH PROFITABILITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP AUDIT DELAY

SUMMARY

Ketepatan laporan keuangan dibutuhkan oleh perusahaan untuk memberikan kepercayaan kepada para pemangku kepentingan keuangan. Dalam menyampaikan laporan  keuangan seringkali perusahaan mengalami keterlambatan atau disebut sebagai audit delay. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi audit delay, melalui variabel profitabilitas, solvabilitas, dan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktir yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020. Melalui teknik purposive sampling didapat sampel sebanyak 110 data penelitian. Metode penelitian menggunakan uji regresi linier berganda dan Moderated Regression Analysis (MRA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas dan solvabilitas berpengaruh negatif terhadap audit delay. Hasil uji MRA menunjukkan bahwa ukuran perusahaan hanya memperkuat pengaruh solvabilitas terhadap audit delay, sedangkan untuk variabel profitabilitas tidak dimoderasi oleh ukuran perusahaan.  ABSTRACT Accuracy of financial statements is needed by companies to give confidence to financial stakeholders. In submitting financial reports, companies often experience delays or referred to as audit delays. This study aims to determine the factors that affect audit delay, through the variables of profitability, solvency, and firm size as moderating variables. The population in this study are manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the 2016-2020 period. Through purposive sampling technique obtained a sample of 110 research data. The research method uses multiple linear regression and Moderated Regression Analysis (MRA). The results showed that profitability and solvency had a negative effect on audit delay. The MRA test results show that firm size only strengthens the effect of solvency on audit delay, while the profitability variable is not moderated by firm size. .

 Articles related

M. Edo Suryawan Siregar, Sholatia Dalimunthe; Rony Safri    

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan, kebijakan dividen dan struktur modal terhadap nilai perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2017. Nilai perusahaan diukur melalui Pric... see more


Gatot Nazir Ahmad, Rizal Lullah, M. Edo S. Siregar    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Keputusan Investasi, Keputusan Pendanaan, Kebijakan Dividen, dan Ukuran Dewan Komisaris Terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaptar Di Bursa Efek   Indonesia   ... see more


Umi Mardiyati, Qothrunnada Qothrunnada, Destria Kurnianti    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemilikan manajerial, struktur aktiva, ukuran perusahaan, pertumbuhan penjualan dan profitabilitas terhadap kebijakan utang pada perusahaan aneka industri yang terdaftar di BEI periode 2012-2016 dengan... see more


Umi Mardiyati, Muhammad Abrar, Gatot Nazir Ahmad    

PENGARUH KEPUTUSAN INVESTASI, KEPUTUSANPENDANAAN, UKURAN PERUSAHAAN DANPROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADASEKTOR MANUFAKTUR BARANG KONSUMSI YANGTERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE2010-2013Umi MardiyatiFakultas Ekonomi Universitas Negeri J... see more


Maria Adventia M.M.C.,Abu Hasan A,Gandi Aswaja Y    

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan signifikansi antara manajemen modal kerja, ukuran perusahaan (firm size), dan pertumbuhan penjualan (sales growth) pada profitabilitas perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) un... see more