ARTICLE
TITLE

Pengaruh Pijat Perineum Terhadap Tingkat Kecemasan Ibu Trimester III Di Puskesmas Manyaran

SUMMARY

Pendahuluan : Kehamilan merupakan periode krisis situasi yang menimbulkan stress oleh karena perubahan psikologi saat kehamilan. Ibu cemas akan adanya rasa nyeri proses persalinan serta cemas akan kondisi bayi yang dilahirkannya (Bobak,2006). Rasa cemas akan menimbulkan kondisi abnormal saat proses persalinan. Intervensi yang bisa diberikan adalah dengan memberikan penyuluhan kesehatan persiapan menjelang persalinan seperti pijat perineum. Pijat adalah intervensi yang masuk dalam pendekatan nonfarmakologi untuk mengurangi rasa sakit yang dilakukan saat kehamilan (Gadysa, 2009). Apabila pijat perineum dilakukan secara tepat akan menurunkan nyeri persalinan yang disebabkan karena nyeri robekan perineum dan jahitan sekaligus mengurangi rasa khawatir terhadap persalinan yang akan dihadapi (Indivara, 2009 dan Aprilia, 2010).Tujuan : Untuk mengetahui pengaruh pijat perineum terhadap tingkat kecemasan pada ibu hamil trimester 3Metode : Menggunakan metode penelitian analitik komparasi karena peneliti mencoba mengkaji adanya pengaruh pijat perineum terhadap kecemasan pada ibu trimester 3 dengan pendekatan  cross sectional.Hasil : Responden penelitian rerata memiliki riwayat persalinan tidak bermasalah, pendidikan SLTA, Pekerjaan IRT, Kehamilan Pertama dan usia < 25 tahun. Uji statistik menggunakan Uji Mc Nemar menunjukan terdapat pengaruh pada ibu hamil trimester 3 yang melakukan pijat perineum terhadap penurunan tingkat kecemasan, ibu yang sebelum diajarkan pijat perineum dengan tingkat kecemasan ringan sebanyak 4 menurun menjadi 0 atau tidak memiliki kecemasan setelah ibu melakukan pijat perineum sedangkan ibu yang sebelumnya memiliki tingkat kecemasan sedang sebanyak 11 menurun menjadi kecemasan ringan sebanyak 3 setelah diajarkan pijat perineum.Diskusi : Hasil penelitian menyarankan bahwa pijat peineum bisa dijadikan intervensi keperawatan mandiri dalam menurunkan tingkat kecemasan pada ibu hamil trimester 3.Kesimpulan : Terdapat pengaruh pijat perineum terhadap tingkat kecemasan pada ibu hamil trimester 3. Introduction: Pregnancy is a period of crisis situations that cause stress due to psychological changes during pregnancy. Mother is worried about the pain of labor process and worry about the condition of the baby that she born (Bobak, 2006). Anxiety will cause abnormal conditions during labor. Interventions that can be given is to provide health education preparations before delivery like perineal massage. Massage is an intervention that enters the nonpharmacology approach to reduce pain during pregnancy (Gadysa, 2009). When proper perineal massage will reduce labor pain caused by perineal rupture and stitches pain while reducing the fear of delivery to be faced (Indivara, 2009 and Aprilia, 2010).Objective: To determine the effect of perineal massage on anxiety levels in pregnant women trimester 3Method: Using comparative analytic research method because the researcher tried to study the influence of perineal massage on anxiety in trimester mother 3 with cross sectional approach.Results: Average research respondents had a history of non-problematic delivery, high school education, IRT work, first pregnancy and <25 years of age. The statistical test using Mc Nemar Test showed that there was an effect on trimester pregnant women 3 who did perineal massage to decrease the level of anxiety, mother who before taught perineal massage with level of light anxiety as much 4 decreased to 0 or did not have anxiety after mother doing perineal massage while mother previously had a moderate anxiety level of 11 decreased to mild anxiety as much as 3 after being taught perineal massage.Discussion: The results suggest that perineum massage can be an independent nursing intervention in lowering anxiety levels in pregnant women of 3rd trimester.Conclusion: There is influence of perineal massage on anxiety level in pregnant mother of trimester 3.

 Articles related

Muayah Muayah,Woro Nurul Seftiyaningtyas,Lina Herlina,Dewi Nawang Sari    

ABSTRACTBreast milk is the best food for babies because it contains many nutrients. In Indonesian, there are 38% of mothers who stop breastfeeding due to lack of milk production. One method of increasing breast milk production is by oxytocin massage. The... see more


Dini Dini Suryani, Putri Minas Sari, Nur Insani    

Senam ergonomik merupakan kombinasi gerakan otot dan teknik pernafasan. Teknik pernafasan tersebut mampu memberikan pijatan pada jantung akibat dari naik turunnya diafragma, membuka sumbatan-sumbatan dan memperlancar aliran darah ke jantung dan aliran da... see more


Fatmi Nirmala Sari,Binarni Suhertusi    

Kasus kematian pada ibu utamanya disebabkan oleh perdarahan (37%), infeksi (22 %), dan tekanan darah tinggi saat kehamilan (14 %) menurut Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) 2016. Upaya pencegahan perdarahan postpartum dapat latihan/ senam ya... see more


Fatmi Nirmala Sari    

Kasus kematian pada ibu utamanya disebabkan oleh perdarahan (37%), infeksi (22 %), dan tekanan darah tinggi saat kehamilan (14 %) menurut Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) 2016.  Upaya pencegahan perdarahan postpartum dapat dilakukan s... see more


Ika Putri Ramadhani    

Menstruasi merupakan indikator kematangan seksual yang terjadi pada masa pubertas seorang wanita.Dismenorea atau istilah medisnya catmenial pelvic pain, adalah keadaan dimana seorang perempuan mengalami nyeri saat menstruasi yang dapat mengganggu aktifit... see more