Home  /  NIAGAWAN  /  Vol: 9 Núm: 1 Par: 0 (2012)  /  Article
ARTICLE
TITLE

PENGARUH KEPEMIMPINAN, MOTIVASI, DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PP LONDON SUMATERA, TBK, BATU LOKONG, GALANG, BG. POM KABUPATEN DELISERDANG, SUMATERA UTARA DOI : 10.24114/niaga.v9i1.17650 | Abstract views : 148 times

SUMMARY

Penelitian ini dilakukan dengan objek dari PT. PP London Sumatera, Tbk, penelitian dilakukan karena ada kecenderungan penurunan kinerja yang dialami perusahaan. Kinerja karyawan adalah hasil kerja dari karyawan di dalam menjalankan pekerjaan yang menjadi beban tanggungjawab karyawan. Penurunan kinerja diduga karena adanya masalah kepemimpinan, motivasi dan disiplin kerja. Kepemimpinan merupakan kemampuan seorang pemimpin dalam menggerakan dan mempengaruhi karyawan. Pada permasalahan kepemimpinan, dari hasil wawancara dengan beberapa karyawan didapati adanya indikasi lemahnya gaya kepemimpinan di PT. PP. London Sumatera,Tbk. Motivasi adalah sebagai pemberi daya gerak yang menciptakan kegairahan kerja seseorangagar mereka mau bekerja sama, bekerja efektif dan terintegrasi dengan segala daya upaya untuk mencapai kepuasan.Pada faktor motivasi, dapat dijelaskan bahwa tinggi atau rendahnya karyawan dalam bekerja sangat dipengaruhi oleh besar atau kecilnya bonus atau tunjangan yang diterima. Disiplin adalah ketaatan karyawan kepada norma-norma dan peraturan yang ada di perusahaan. Penerapan disiplin sangat dibutuhkan dalam mengatur karyawan di perusahaan. Kepemimpinan yang ada kurang tegas terhadap karyawan yang melanggar peraturan yang ada yaitu tentang masalah kedisiplinan kehadiran dalam hal ini tentang izin.Teori yang digunakan dalam penelitian ini merupakan teori dari kepemimpinan, motivasi, disiplin kerja dan kinerja. Pengunaan metode analisis yang akan digunakan meliputi analisis berganda, koefisien determinasi, uji f (Uji-F) (13,944>2,69) dengan nilai dan secara parsial (uji-t) (2,542>1,983), (3,395>1.983)dan(2,829>1,983). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan, motivasi dan disiplin kerja simultan dan parsial berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai koefisien determinasi sebesar 27,2%.Kata kunci : Kepemimpinan, Motivasi, Disiplin Kerja dan Kinerja Karyawan

 Articles related

Zaitun Khalifah,Nafisa Nurulrahmatiah    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh signifikan Current ratio, Cash ratio, Earning Per Share (EPS), dan Net Profit Margin (NPM) terhadap Harga saham. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian asosiatif dengan jenis data kuantitatif dari s... see more


Deffina Hermawati,Dian Sudiantini    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Motivasi Kerja dan Kerjasama Tim terhadap Kinerja Karyawan. Metode penelitian ini adalah metode kuantitatif, dimana dalam penelitian ini menggunakan rumus slovin dalam pembentukan cara pen... see more


Tri Wahyuni,Mulyadin Mulyadin    

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kompensasi, disiplin kerja, dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan pada CV. Surya Unggul Sentosa Kota Bima. metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah asosiatif d... see more


Tri Mila Wulandari,Intisari Haryanti    

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kemudahan dan keyakinan menggunakan E-Commerceterhadap keputusan pembelian online (studi kasus pada penggunaan Shopee). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian asosiatif denga... see more


Hesniati Hesniati,Lydia Sasmita,Kendy Setiawan Hartono,Toh Meng Loo,Gusfandi Gusfandi,Hendry Setiawan    

Properti dikenal sebagai bisnis yang dapat menjamin tidak akan pernah musnah yang disebabkan oleh kebutuhan akan tempat tinggal bagi setiap manusia untuk dapat bertahan hidup. Berinvestasi pada saham properti merupakan salah satu minat investor untuk kep... see more