ARTICLE
TITLE

PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) DENGAN INKUIRI BERBASIS MODEL PADA MATERI REAKSI REDOKS PADA TINGKAT SMA

SUMMARY

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar berupa lembar kerja siswa dengan inkuiri berbasis model pada materi reaksi redoks pada tingkat SMA/MA. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan (Research and Development). Objek penelitian ini adalah bahan ajar berupa lembar kerja siswa (LKS)  dengan inkuiri berbasis model. Instrumen pada penelitian ini adalah lembar validasi yang digunakan untuk mengetahui kesesuaian lembar kerja siswa dengan tahapan-tahapan inkuiri berbasis model yang divalidasi oleh tiga validator, lembar observasi dan angket respon siswa. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah uji validitas, analisis data rspon guru dan analisis data respon siswa. Hasilnya dinyatakan sesuai dengan beberapa perbaikan. Lembar kerja siswa yang telah divalidasi diuji cobakan secara terbatas terhadap siswa kelas X di salah satu sekolah menengah atas Negeri di Bandung Barat. Hasil uji coba menunjukkan lembar kerja siswa yang dikembangkan dapat mengurangi miskonsepsi yang dialami siswa pada materi reaksi redoks. Respon guru dan siswa positif terhadap bahan ajar berupa lembar kerja siswa dengan inkuiri berbasis model pada materi reaksi redoks pada sekolah menengah atas yang dikembangkan.

 Articles related

Benedikta Anna Haulian Siboro,Vera Methalina Afma    

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa, mengevaluasi beban kerja pada mahasiswi pekerja serta mengembangkan persamaan prediksi konsumsi oksigen pada pekerja tersebut.Mayoritas mahasiswa di Teknik Industri Universitas Riau Kepulauan Batam adalah peker... see more


Firdaus Hamta    

Dalam reformasi birokrasi saat ini penyelenggaraan pelayanan publik menjadi sorotan dan isu strategis,  penekanan pada reformasi birokrasi umumnya meliputi peningkatkan kapasitas birokrasi, profesionalisme aparatur pemerintahan, perubahan sikap dan ... see more


Novita Rahma Sari,Akhmad Nayazik,Arie Wahyuni    

Abstrak. Pembelajaran di Abad-21 ini membutuhkan pendekatan yang dapat meningkatkan pembelajaran matematika yang tetap memperhatikan kebudayaan daerah dengan memanfaatkan teknologi. E-Modul berbasis Ethno-STEM dapat menjadi salah satu alternatif yang dap... see more


Cindya Alfi, Mohamad Fatih, Khilyatul Izah Islamiyah    

Abstrak : Pengembangan media PPT interaktif berbasis animasi pada pembelajaran IPA merupakan sebuah  inovasi media yang membantu membentuk pengalaman belajar secara konkrit pada siswa MINU Asrikaton Malang.  Pengembangan media tersebut berdasar... see more


Ninda Alya Ratu Intan,Helti Lygia Mampouw    

Abstrak. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di era revolusi industri 4.0 diimplementasikan di bidang pendidikan dengan menghasilkan media-media pembelajaran berbasis digital, salah satunya adalah e-modul. Penelitian ini bertujuan untuk menge... see more