Home  /  Akuntansi Dewantara  /  Vol: 2 Núm: 1 Par: 0 (2018)  /  Article
ARTICLE
TITLE

METODE PREDIKSI FINANCIAL DISTRESS DI PEMERINTAH KABUPATEN / KOTA SE-JAWA TENGAH UNTUK MENGUKUR KESEJAHTERAAN UMMAT

SUMMARY

Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi financial distress di pemerintah daerah dengan hanya mengukur dari sisi keuangan yang menggunakan analisis dari kemandirian pemerintah daerah dalam memperoleh pendapatannya, keselarasan pembelanjaan yang dilakukan pemerintah daerah yang tidak hanya terfokus pada belanja rutin serta rasio pertumbuhan pendapatan asli daerah. Indicator ini digunakan dengan mempertimbangkan teori dan kondisi di Indonesia. Penelitian ini sangat penting untuk dilakukan, mengingat diberlakukannya otonomi daerah, Perilaku boros pemerintah daerah yang menguras separuh lebih anggarannya hanya untuk belanja pegawai dikhawatirkan akan mengantarkan pemerintah daerah pada kondisi kebangkrutan. Pembiaran terjadinya rekruitmen pegawai secara terus menerus tanpa mempertimbangkan kemampuan keuangan daerah akan berdampak pada berkurangnya dana untuk membangun fasilitas publik, percepatan pembangunan daerah, penciptaan pelayanan yang berkualitas, dan pemerataan kesejahteran masyarakat, sebagaimana yang telah diamanahkan dalam kebijakan otonomi daerah. Penelitian ini mengukur financial distress suatu pemerintah daerah dari 3 (tiga) kategori yaitu kemandirian keuangan, keselarasan belanja, dan pertumbuhan PAD.            Obyek penelitian ini adalah data laporan keuangan pemerintah daerah yang ada di provinsi Jawa Tengah. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 28. Data dianalisis dengan menggunakan regresi logistic biner.Penelitian ini menemukan hasil bahwa pemerintah daerah di jawa tengah masih mengalami kondisi financial distress dikarenakan perilaku boros masih terjadi dibuktikan dengan besarnya belanja untuk kebutuhan operasional dan kebutuhan gaji pegawai baik belanja langsung maupun belanja tidak langsung sedangkan pembelanjaan infrastruktur dan pelayanan public prosentasinya lebih kecil, disamping itu pemanfaatan asset dan penggalian sumber daya alam juga masih belum maksimal sehingga kesejahteraan masyarakat terasa masih kurang optimal. 

 Articles related

Anna Quraisy Haq,Brady Rikumahu,Anisah Firly    

Abstract : The purpose of this research is to acknowledge the effect of characteristic corporate governance practices on the prediction of financial distress on sub sector coal mining company listed in BEI period 2009-2014. This research can be used as i... see more


Dwiyani Sudaryanti, Annisa Dinar    

Financial distress merupakan pra kondisi sebelum terjadi kebangkrutan, sehingga prediksi akan kondisi tersebut akan membantu perusahaan dalam menentukan kebijakan di masa yang akan datang. Penelitian ini bertujuan menganalisis rasio keuangan yang bisa di... see more


Benedikta Anna Haulian Siboro,Vera Methalina Afma    

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa, mengevaluasi beban kerja pada mahasiswi pekerja serta mengembangkan persamaan prediksi konsumsi oksigen pada pekerja tersebut.Mayoritas mahasiswa di Teknik Industri Universitas Riau Kepulauan Batam adalah peker... see more


Ni Wayan Yulia Krusita, Ni Luh Putu Wiagustini    

Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi financial distress dengan menggunakan model Zmijewski dan model Grover. Populasi dalam penelitian ini adalah tujuh perusahaan sub sektor pertambangan minyak dan gas bumi di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2017. ... see more


Ririh Dian Pertiwi,Agung Prajanto    

Laporan keuangan adalah produk yang dihasilkan melalui proses akuntansi. Laporan keuangan adalah suatu laporan yang memuat berbagai informasi yang dapat dipergunakan oleh pihak dalam maupunluar perusahaan dalam pengambilan keputusan mengenai keberlangsun... see more