ARTICLE
TITLE

Penerapan Literasi, Numerasi, dan Teknologi di SD Islam Darul Fahri Desa Tirtoyudo Kabupaten Malang

SUMMARY

Penerapan dan pemahaman siswa akan literasi, numerasi dan teknologi pada tingkat pendidikan Sekolah Dasar (SD) sangat mempengaruhi tingkat kelancaran proses belajar mengajar di dalam kelas. Hal ini berdampak selama pandemi COVID-19 berlangsung yang mengakibatkan suatu transformasi di bidang Pendidikan khususnya bagi Pendidikan anak sekolah dasar.  Pada tahun 2019, untuk mencegah menyebarnya virus COVID-19 maka seluruh institusi Pendidikan dihimbau untuk melaksanakan proses belajar mengajar secara daring (online) selama pandemi berlangsung. Kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) ini berlangsung selama lebih dari dua tahun sehingga memberikan dampak yang besar bagi perkembangan siswa seperti berkurangnya pengetahuan dan ketrampilan secara akademis yang biasa disebut sebagai Learning Loss. Siswa mengalami kesulitan dalam memahami materi pembelajaran yang disebabkan oleh hilangnya kesempatan dalam melakukan kegiatan pembelajaran secara luring.  Hal tersebut menyebabkan semakin rendahnya pengetahuan siswa akan literasi dan numerasi. Keadaan pembelajaran semakin terpuruk sebab ketidakmampuan siswa dan orang tua dalam mengoperasikan alat teknologi yang mutlak dibutuhkan dalam sistem PJJ. Oleh sebab itu, kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk mengarahkan dan meningkatkan peranan literasi, numerasi, dan teknologi bagi siswa di SD Islam Darul Fahri, Tirtoyudho, Kabupaten Malang. Kegiatan ini dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan yang digagas oleh Kemristekdikbud bertajuk Kampus Mengajar 3. Pengambilan data dilakukan melalui teknik tanya jawab (interview), observasi kelas (class observation), mencatat (note taking), dan melakukan strategi konstektual yang melibatkan keaktifkan siswa serta guru selama delapan belas minggu.  Berdasarkan hasil dari kegiatan tersebut program ini memberikan dampak yang signifikan terhadap perkembangan siswa di bidang literasi, numerasi dan teknologi namun tetap perlu dilakukan secara berkesinambungan demi terwujudnya visi misi sekolah.

 Articles related

Thor Bangsaradja Sinaga,Feibe Fransiska Gumeleng,Mercy Maria Magdalena Setlight,Deasy Soeikromo,Sarah Debora Lingkanwene Roeroe    

Penelitian tentang pengaturan hukum sistem tentang bagaimana penerapan sistem pengupahan yang diberlakukan terhadap para tenaga kerja/buruh yang mengacu pada peraturan perundang-undangan yang berlaku yang dapat pengupahan menurut Undang-Undang No. 13 Tah... see more


Rahmatul Fajri,Puji Wahyuningsih,Beni Al Fajar    

Tingginya harga minyak goreng telah mengakibatkan tergaggunya mata pencaharian sebagian besar ibu-ibu warga Desa Gampong jalan kecamatan Idi Rayeuk Kabupaten Aceh timur yang mayoritas bermatapencaharian sebagai pedagang gorengan. Selain itu, penggunaan m... see more


Asti Gumartifa    

Sejak tahun 2019 sampai saat ini 2021, Indonesia masih mengalami Pandemi Covid -19. Dalam bidang pendidikan sangatlah merasakan dampak yang luar biasa khususnya pada kluatitas dan kreatifitas siswa siswi SD sampai SMA. Adanya perubahan rutinitas serta pe... see more


Noni Valen Kristiani,Abdul Sadad    

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Strategi Penerapan Manajemen Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) yang dilaksanakan oleh perusahaan untuk meminimalisir atau mengurangi angka kecelakaan dan penyakit kerja. Jenis penelitian ini adalah pe... see more


Dianne Amor Kusuma    

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum optimalnya hasil belajar mahasiswa program studi kimia FMIPA Unpad dalam mata kuliah matematika kimia, serta masih kurangnya motivasi mahasiswa untuk mempelajari matematika kimia lebih mendalam. Kondisi tersebut... see more