ARTICLE
TITLE

KOMBINASI UKURAN MATA PANCING DAN WARNA UMPAN TIRUAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL TANGKAPAN HUHATE

SUMMARY

Keberhasilan operasi penangkapan ikan dengan huhate sangat tergantung pada beberapa faktor, dua diantaranya adalah ukuran mata pancing dan warna umpan tiruan. Hasil tangkapan huhate berupa cakalang, juvenile tuna, madidihang dan tongkol dapat menjadi optimal bila paduan antara ukuran mata pancing dan warna umpan tiruannya tepat. Oleh karenanya, paduan antara ukuran mata pancing dan warna umpan perlu diujicoba secara bersamaan dalam satu kapal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan kombinasi ukuran mata pancing dan warna umpan tiruan huhate sehingga menghasilkan jumlah tangkapan terbanyak. Ukuran mata pancing yang digunakan adalah nomor 2 dan 3. Adapun warna umpan tiruannya merah, biru dan putih. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah melalui uji coba penangkapan dengan cara menguji mata pancing yang terdiri atas berbagai kombinasi ukuran dan warna umpan tiruan secara langsung di laut. Kapal huhate yang digunakan untuk operasi penangkapan berukuran 57 GT dengan jumlah pemancing 20 – 30 orang. Hasil uji statistik RALF dan BNT terhadap hasil tangkapan menunjukan bahwaFhit bernilai 5,214 atau lebih besar daripada Ftab (3,027), atau jumlah hasil tangkapan keenam kombinasi perlakuan berbeda nyata. Kombinasi ukuran mata pancing nomor 3 dan umpan berwarna merah mendapatkan hasil tangkapan sebanyak 2.596 ekor, kemudian diikuti berturut-turut oleh ukuran No.3 dan warna biru sebanyak 2.400 ekor, No. 3 dan warna putih sebanyak 2.109 ekor , No.2 dan warna merah sebanyak 2.106 ekor, No.2 dan warna biru sebanyak 1.333 ekor dan No.2 dan warna putih sebanyak 1.250 ekor.The success of huhate fishing operations is highly dependent on several factors, two of which are the size of hook and the color of the artificial bait. Catch of pole and line consisted of skipjack, juvenile tuna, yellowfin tuna and little tuna will be optimal when the alloy between the hook size and the color of the imitation bait is prorely. Therefore, the combination between the hook size and the color of the bait needs to be tested simultaneously in same fishing vessel. The goal to be achieved in the research is to get a combination of the hook size and artificial bait color are used for catching the largest number of catches. Two type of hook size are used that number 2 and will be combined with three color of artificial bait i.e., red, blue and white. The method used in this research is experimental fishing by using pole and liner sized of 57 GT ship operated by 20 – 30 fisherman. The results of RALF and BNT statistical tests on the catch data show that F-hit is 5.214 or greater than F-tab (3,027), that means the number of catches from the six treatment combinations is significantly different. The combination of the hook size number 3 and the red bait color caught 2,596 fishes. The following sequence are 2,400 fishes (No. 3 and blue), 2,109 fishes (No.3 and white), 2,106 fishes (No.2 and red), 1,333 fishes (No.2 and blue) and 1,250 fishes (No.2 and white). 

 Articles related

Ni Putu Senshi Septiasari, I Ketut Junitha, Ni Nyoman Wirasiti    

Metode PCR-RFLP merupakan salah satu metode untuk deteksi mutasi pada daerah D-loop DNA mitokondria. Metode ini menggunakan enzim restriksi untuk dapat memotong DNA mitokondria dan menghasilkan ukuran fragmen DNA yang berbeda-beda. Enzim restriksi memerl... see more


Amanda Marini Hariono,Bowo Djoko MarsonoDOI: 10.12962/j23373539.v11i1.82579    

Seiring bertambahnya tahun, jumlah penduduk terus meningkat. Hasil proyeksi menunjukkan jumlah penduduk Indonesia akan meningkat dari 270,2 juta jiwa pada tahun 2020 menjadi 318,9 juta jiwa pada tahun 2045. Sedangkan, total kapasitas Instalasi Pengolahan... see more


Samdysara Saragih,Sekartedjo Sekartedjo,Agus Muhammad HattaDOI: 10.12962/j23373539.v2i1.2695    

Serat kristal fotonik (SKF) adalah pandu gelombang cahaya dengan sebuah inti padat pada pada pusat dikelilingi susunan lubang udara dengan struktur geometri tertentu. Variasi ukuran dan jarak antar lubang udara serat kristal fotonik membuat dispersinya d... see more


Zigela Luis Corvelo Sarmento, Olivia Santavena Goncalves Rangdi, Benilda Mariaa Cesario De Sena, Kadek Nadia Martha Dewi    

ABSTRAK: Parasetamol dan kafein menjadi kombinasi dalam persediaan obat untuk dapat memberikan efek analgetik. Penggunaan ini menjadi semakin meningkat untuk dapat mencapai efek yang baik dalam pengawasan zat aktif dalam formulasi farmasetik. Penelitian ... see more

Revista: Cakra Kimia

Ning Wikan Utami,Diyono Diyono    

Ganyong merupakan tanaman yang sederhana dan potensial sebagai sumber karbohidrat, sehingga sangat layak untuk dikembangkan. Kandungan kabohidratganyong dibandingkan kandungankabohidrat lebih tinggi dari umbi kentang. Ganyong memiliki variasi m... see more