ARTICLE
TITLE

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI PENGEMBANGAN KLASTER UMKM ALAS KAKI DI KOTA BOGOR YANG BERDAYA SAING

SUMMARY

Klaster UMKM alas kaki merupakan klaster yang potensial dikembangkan di Kota Bogor. Pendekatan klaster dianggap strategis untuk proses penumbuhan kembali modal sosial, peningkatan kapasitas internal UMKM, serta menghadapi tantangan eksternal secara bersama-sama. Tujuan penelitian adalah menganalisis karakteristik Klaster UMKM alas kaki  dan menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi pengembangan Klaster UMKM alas kaki di Kota Bogor.   Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data diolah dan dianalisis dengan analisis deskriptif  dan analisis multivariat yaitu analisis komponen utama. Klaster yang berada di Kota Bogor termasuk ke dalam klaster tidak aktif. Hal ini dicirikan dengan kurangnya interaksi antar anggota yang intensif dan  keterkaitan antara industri terkait maupun industri pendukung masih rendah. Responden sekitar 85% menginginkan  proses pembentukan klaster industri sebaiknya terbentuk dengan sendirinya, misalnya karena kesamaan jenis usaha, atau kesamaan bahan baku yang dibutuhkan.  Jenis kemitraan yang dilakukan hanyalah sebatas kerjasama perdagangan umum. Faktor-faktor yang berpengaruh signifikan terhadap pengembangan klaster UMKM adalah modal sosial (X5) dan kondisi permintaan (X2).

 Articles related

Wulandari Wulandari,Santi Santi,Andi Tenri Bau Astuti Mahmud    

Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lama penyimpanan terbaik untuk mendapatkan silase daun jati dengan kandungan nutrisi yang lebih optimal, yang dilakukan pada bulan Januari-Maret 2021 di Desa Bonra Kec. Mapilli Kab. Polewali Mandar dan dil... see more


Melia Puspitasari,Akhmad Musyafak    

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui produktivitas padi dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas padi di Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat. Penelitian dilakukan pada bulan Februari s/d September 2019. Metode pengamb... see more


Sriwahyuni Palia,Asda Rauf,Yanti Saleh    

Provinsi Gorontalo merupakan salah satu provinsi yang memegang peranan penting dalam produksi jagung nasional. Kondisi produksi jagung khususnya di Provinsi Gorontalo tahun 2014 adalah 719.780 ton pipilan kering. Penelitian ini bertujuan untuk menganalis... see more


Eka Monika Manihuruk , Harianto Harianto, Nunung Kusnadi    

Rendahnya produksi singkong mengharuskan Indonesia mengimpornya dari negara lain. Upaya untuk meningkatkan produksi dan produktivitas perlu dilakukan untuk mengatasi masalah ketersediaan domestik. Teknologi budidaya ubi kayu diharapkan dapat membantu dal... see more

Revista: Jurnal AGRISEP

Astri    

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang  mempengaruhi pola konsumsi pangan rumahtangga petani sayuran di Kabupaten Kampar. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara bertahap, kecamatan yang dipilih yaitu kecamatan Tambang, ... see more