ARTICLE
TITLE

Implementasi dan Analisis Performansi QoS pada Aplikasi English Competency Test

SUMMARY

Pandemi dan New Normal merupakan dua hal baru yang berdampak pada sektor pendidikan salah satunya adalah di perguruan tinggi. Terlihat jelas dengan adanya perubahan sistem pembelajaran secara tatap muka beralih menjadi sistem daring. Pusat Bahasa Institut Teknologi Telkom Purwokerto juga melakukan perombakan metode pengadaan tes TOEFL yaitu dengan melakukan pengembangan aplikasi English Competency Test (ECT). Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengukuran Quality of Service (QoS) terhadap jaringan selama proses tes daring dan menganalisis dengan parameter ukur berupa throughput, delay, dan packet loss. Objek penelitian mengambil kondisi jaringan user secara realtime dengan kendala pada umumnya seperti kurang stabilnya jaringan yang menyebabkan gangguan saat tes daring berlangsung. Tujuannya adalah agar kita mengetahui seberapa besar penggunaan bandwith, jumlah paket yang hilang dan waktu tunggu dalam proses pertukaran data di jaringan. Mahasiswa melakukan ujian dengan rentang waktu selama 115 menit dengan komposisi 3 bagian yang terdiri dari listening, structure dan reading. Pengambilan data mengambil kondisi jaringan yang digunakan oleh user di berbagai tempat secara langsung berjumlah 150 user dan 1 admin dalam implementasi aplikasi ECT. Hasil yang didapatkan bahwa penggunaan performansi dari sisi user/mahasiswa lebih besar dibandingkan jika diukur dari sisi admin dengan bandwith terbesar sebesar throughput 7968 bps, delay sebesar 1665,5 ms, dan packet loss sebesar 7,3 %. Hasil semua sangat baik sesuai standar ITU-T G.1010 namun kategori sedang untuk throughput dari sisi user.

KEYWORDS

 Articles related

Imam Sapuan,Muhammad Hilmi Fauzan,Christina Juliane    

Pengelompokkan keluarga ke dalam cluster mampu dan tidak mampu sangat diperlukan untuk acuan berbagai kegiatan di masa depan seperti bantuan pemerintah atau pihak terkait lainnya. Data mining merupakan salah satu pendekatan yang dapat digunakan untuk men... see more


Heri Suripto,Saiful Anwar    

Inovasi pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) terus dikembangkan mengingat kebutuhan akan energi listrik terus meningkat. Hal ini perlu didukung adanya media pembelajaran untuk mencari solusi alternatif permasalahan dalam mengatasi k... see more


Erick Andika,Lani Nurlani,Rifky Rizki Kusmana    

Siskamling (Sistem Keamanan Lingkungan) adalah salah satu upaya pencegahan terhadap ancaman, gangguan keamanan, serta ketertiban guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Untuk menunjang agar kegiatan Siskamling yang sudah dijadwalkan dapat... see more


Trisiani Dewi Hendrawati    

Air telah menjadi salah satu kebutuhan utama manusia, khususnya pada aliran air sungai yang terhubung dengan limbah pembuangan industri. Berdasarkan hal ini, Peraturan Menteri Kesehatan No.416 tahun 1990 tentang persyaratan kualitas air yang berhubungan ... see more


Samirah Rahayu    

Pengembangan teknologi informasi di bidang pengolahan data spasial telah membantu banyak pemetaan digital. Dalam pembuatan website ini, penulis akan memberdayakan sistem informasi geografis (SIG) untuk pengolahan data potensi wilayah geografis Kabupaten ... see more