ARTICLE
TITLE

Studi Literasi Tentang Frekuensi Langkah Dan Panjang Langkah Pada Kecepatan Lari Sprint 100 Meter

SUMMARY

Penelitian bertujuan untuk mengetahui frekuensi langkah dan panjang langkah terhadap kecepatan lari sprint 100 meter pada atlet-atlet top dunia.  Penelitian ini secara keseluruhan dilakukan melalui studi literatur dengan data-data yang ada di artikel serta informasi di media social. Penelitian ini mengggunakan sampling atlet-atlet putera dan puteri yang telah menjuarai dibeberapa kejuaraan atletik dunia.  Disain Penelitian ini menggunakan metode analisis dokumenter pada data-data yang ada di media olahraga dan juga artikel berupa profil dari atlet putera dan puteri yang telah menjuarai beberapa kejuaraan dunia atletik. Hasil dari penelitian ini didapatkan : 1). Frekuensi langkah merupakan faktor yang memberikan kontribusi lebih besar terhadap kecepatan lari Sprint dibandingkan dengan panjang langkah,2). Sprinter dengan Tinggi Badan dibawah 180 cm memiliki kecepatan lari yang lebih baik dibandingkan dengan Sprinter dengan Tinggi Badan diatas 180 cm,3). Sprinter dengan Tinggi Badan diatas 180 cm jumlahnya lebih banyak dibandingan dengan Sprinter dengan Tinggi Badan dibawah 180 cm. Kata kunci: Frekuensi Langkah, Panjang Langkah, Lari Sprint 100 meter. ABSTRACTThe study aims to find out the frequency of steps and the length of steps against the 100-meter sprint speed in the world's top athletes.This research was conducted in its entirety through literature studies with the data in the article as well as information on social media.This study uses sampling of male and female athletes who have won in several world athletics championships.This research design uses documentary analysis method on data in sports media and also articles in the form of profiles of male and female athletes who have won several athletics world championships.The results of this study were obtained: 1). Step frequency is a factor that contributes more to Sprint running speed compared to the length of the step,2).Sprinters under 180 cm have a better running speed compared to sprinters with a height above 180 cm,3).Sprinters with height above 180 cm are more numerous than sprinters with heights below 180 cm. Keywords: Step Frequency, Step Length, Sprint Speed 100 Meters

 Articles related

Hasrian Rudi Setiawan,Widya Masitah    

Penelitian ini memiliki tujuan jangka panjang yaitu untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar mahasiswa serta mempengaruhi pola pikir mahasiswa agar senang belajar secara berkelompok, yang diharapkan dapat menumbuhkan sikap sosial, rasa percaya diri,... see more


Aulia ,    

Penelitian ini bertujuan untuk: mengetahui konsep kepemimpinan dan pelaksanaan supervisi akademik kepala sekolah, serta sistem pendidikan di SMP 1 Muhammadiyah Medan. Jenis penelitian adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dikum... see more


Purwidi Sumaryanto    

Implementasi kebijakan kelembagaan PAUD sebagai jalur pendidikan non-formal melaksanakan program pembelajaran yang fleksibel dalam rangka pembinaan dan pengembangan potensi anak. Masa anak usia dini dianggap Golden Age sehingga guru dan orang tua harus m... see more


Sukman S    

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh munculnya berbagai konflik yang dilandasi oleh motif-motif keagamaan. Maka penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi bagaimana membentuk pendidikan agama Islam yang berwawasan pluralisme agama. Studi ini merupakan... see more


Ikmal Ikmal,Tobroni Tobroni,Sutiah Sutiah    

 Tujuan penulisan artikel ini adalah untuk mengetahui langkah-langkah implementasi integrasi keilmuan dan pelaksanaan kurikulum integratif dalam pembelajaran di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Metode penelitian ini adalah deskriptif-kualitatif. Pe... see more