ARTICLE
TITLE

EVALUASI MUTU FISIKA DAN KIMIA SEDIAAN KRIM LIP AND CHEEK DENGAN PEWARNA ALAMI EKSTRAK BUAH NAGA SUPER MERAH (Hylocereus Costaricensis)

SUMMARY

Lip and cheek adalah kosmetik dwifungsi yang dapat digunakan sebagai pewarna bibir sekaligus perona pipi. Berdasarkan hasil pengawasan BPOM diketahui banyak pewarna sintetis berbahaya yang disalahgunakan sebagai pewarna kosmetik. Buah naga super merah diketahui dapat digunakan sebagai pewarna alami karena memiliki kandungan zat warna antosianin. Antosianin adalah zat warna yang berperan memberikan warna merah berpotensi menjadi pewarna alami untuk pangan ataupun untuk kosmetik, sebagai pengganti pewarna sintetis yang lebih aman bagi kesehatan. Oleh karena itu, pada penelitian ini dilakukan evaluasi mutu fisik sediaan lip and cheek dengan pewarna alami ekstrak buah naga super merah. Sediaan dibuat menggunakan dua variasi formula, yaitu F0 dengan konsentrasi ekstrak 0% sebagai kontrol dan F30 dengan konsentrasi ekstrak 30%. Ekstrak buah naga super merah dibuat menggunakan metode maserasi daging buah naga selama tiga hari dengan pelarut etanol 96% yang kemudian dipekatkan dengan rotary evaporator hingga menjadi ekstrak kental. Daging buah naga dipilih karena kadar antosianin yang terkandung lebih tinggi dibandingkan antosianin yang terdapat pada kulit buah naga. Sediaan dibuat dengan mencampur Fasa I yang sudah mencair dengan Fasa II menggunakkan homogenizer. Krim Lip & Cheek secara organoleptik merupakan sediaan semi padat dengan warna merah muda, memiliki bau khas, dan homogen. Serta memiliki pH 5,01 dengan nilai viskositas 209.200 cps.

 Articles related

Gede Arie Wijaya,Jusak Nugraha,Dheasy Herawati    

Ukuran tingkat ketepatan dan ketelitian suatu hasil laboratorium ditentukan dengan proses pemantapan mutu internal yang baik melalui evaluasi secara berkala dan berkelanjutan, salah satunya terhindar dari larangan hukum westgard yang teraplikasi melalui ... see more

Revista: SainHealth

Hafid Hutama,Erwin Santosa    

Background:Healthcarein patients whocome for treatmentcan not be handledby one personalone. Because it isa means of communicationas a source ofpatient informationstoredsystematically. Medical recordsis one sourceinforrmasiwell as a meansof communicationn... see more


Dina Ayu Fatmawati,Bambang Widjaja,Dwi Setyawan 10.29208/jsfk.2017.4.1.155    

Penelitian ini bertujuan mendapatkan formula yang optimal tablet levofloksasin yang dibuat dengan variasi PVP K-30 sebagai pengikat dan vivasol sebagai disintegran. Metode pembuatan tablet levofloksasin dilakukan secara granulasi basah. Formula tablet di... see more



Pendahuluan, gambaran masyarakat Indonesia di masa depan yang ingin dicapai melalui pembangunan kesehatan adalah masyarakat, bangsa dan negara yang ditandai oleh penduduk yang hidup dalam lingkungan dan dengan perilaku hidup sehat, memiliki kemampuan unt... see more


Eny Nurhikma, Dewi Antari, Selfyana Austin Tee    

Sampo ekstrak kubis kombinasi daun pandan wangi adalah sediaan kosmetik yang dibuat dari bahan dasar ekstrak kubis dan daun pandan wangi serta penambahan bahan lain yang dapat digunakan pada kulit kepala tanpa menimbulkan iritas. Ekstrak kubis dan daun p... see more