ARTICLE
TITLE

Pembuatan Dan Evaluasi Pati Talas (Colocasia esculenta Schoot) Termodifikasi dengan Bakteri Asam Laktat (Lactobacillus sp)

SUMMARY

Pembuatan dan evaluasi pati talas (Colocasia escuenta Schott) termodifikasi dengan bakteri asam laktat (Lactobacillus sp) telah dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh modifikasi pati talas dengan bakteri asam laktat terhadap rendemen pati talas dan sifat fisikokimia pati. Evaluasi yang dilakukan meliputi organoleptik, kadar air, pH, sudut angkat, daya pengembangan, temperatur gelatinasi, kadar amilosa, dan pemeriksaan bentuk permukaan granula pati menggunakan SEM (Scanning Electron Microscope). Hasil penelitian menunjukkan rendemen pati talas termodifikasi lebih tinggi (19,24%) daripada pati alami (11,79%). Pemeriksaan organoleptik pati talas termodifikasi menunjukkan hasil yang lebih baik dibandingkan pati talas alami, dimana bau khas talas agak sedikit berkurang dan warnanya lebih putih. Selain itu daya pengembangan dan kadar amilosa pati talas termodifikasi mengalami peningkatan. Hasil lainnya menunjukkan bahwa pada pati talas termodifikasi terdapat perlubangan pada permukaan granulanya.

 Articles related

Adhitya Jessica,Annisa Agustina,Lili Fitriani,Erizal Zaini 10.25077/jsfk.9.sup.138-145.2022    

Aseklofenak merupakan obat golongan antiinflamasi nonsteroid (OAINS) yang mempunyai efek farmakologi utama sebagai antiinflamasi dan analgesik, turunan asam fenil asetat. Namun, aseklofenak memiliki kelarutan yang rendah sehingga mempengaruhi bioavaibili... see more


Hannie Fitriani,Annisa Fitria,Isnatin Miladiyah,Yandi Syukri 10.25077/jsfk.8.3.332-339.2021    

Ekstrak temulawak (Curcuma xanthorrhiza) yang sukar larut dalam air sudah banyak dikaji dan potensial untuk pengobatan berbagai penyakit. Pembuatan Self-Nano Emulsifying System (SNES) merupakan salah satu metode yang mampu meningkatkan kelarutan dan kete... see more


Widyasari Putranti,Citra Ariani Edityaningrum,Endah Prastyaningrum,Lina Widiyastuti 10.25077/jsfk.8.3.285-295.2021    

Pengembangan formulasi ekstrak daun Salam (Syzygium polyanthum W.) sebagai antihiperlipidemia yang mampu hancur cepat setelah diletakkan di atas lidah sangat diperlukan untuk mempercepat onset obat dan memberikan kenyamanan terutama pada pasien hiperlipi... see more


Yandi Syukri,Bambang Hernawan Nugroho,Istanti Istanti 10.25077/jsfk.7.3.180-187.2020    

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan optimasi formulasi asam mefenamat yang sukar larut dalam air dalam bentuk sediaan Self-Nano Emulsifying Drug Delivery System (SNEDDS) menggunakan D-optimal mixture design. Skrining awal dilakukan untuk menentukan ... see more