ANALISIS PENGARUH HARI PERDAGANGAN TERHADAP RETURN SAHAM DI BURSA EFEK INDONESIA : PENGUJIAN MENGGUNAKAN GARCH ( GENERALIZED AUTOREGRESSIVE CONDITIONAL HETEROSKEDASTICITY)

  • Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang
Abstract views: 2122 , PDF downloads: 2501

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh hari perdagangan terhadap return saham di Bursa Efek Indonesia. Subjek penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan dalam indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode sampling jenuh. Ditemukan jumlah observasi sebanyak 1.697 observasi data harian harga saham penutupan selama tahun 2007-2015. Analisis data yang digunakan adalah analisis GARCH. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh hari perdagangan terhadap return saham di Bursa Efek Indonesia periode 2007-2015 dimana ditemukan return saham yang negatif pada hari Senin (Monday Effect) dan return terbesar yang terjadi pada hari Jumat (Weekend effect). Sementara itu, fenomena week four effect tidak ditemukan pada penelitian ini karena Monday effect tidak hanya digerakkan oleh return negatif yang terjadi pada Senin minggu keempat dan kelima saja namun juga digerakkan oleh return negatif pada Senin minggu kedua dan ketiga. Pada penelitian ini, fenomena bad Friday juga tidak ditemukan karena tidak hanya return negatif hari Jumat saja yang mempengaruhi return negatif hari Senin (Monday Effect) tetapi juga dipengaruhi oleh return positif pada hari umat minggu sebelumnya.

References

Abdalla, S. 2012. Day-Of-The-Week Effect On Returns And Conditional Volatility: Empirical Evidence From Sudanese Stock Market. Middle Eastern Finance and Economics. Vol 16, hal 167-180.

Abdullah, R. 2011. The Day Of The Week Effect On Bursa (Bourse) Malaysia Shariah-Compliant Market. Interdisciplinary Journal of Research in Business. Vol. 1 no. 4, hal 29-36.

Abraham, A dan D. Ikenbery. 1994. The Individual Investor and the Weekend Effect. Journal of Financial and Quantitative Analysis. 263-277

Cahyaningdyah, Dwi. 2005. Analisis Pengaruh Hari Perdagangan Terhadap Return Saham : Pengujian Week Four Effect dan Rogalsky Effect di Bursa Efek Jakarta. Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia. Vol. 20, No. 2, 2005 Hal 175-186.

Fauzi, Nurul. 2010. Anomali Harga Saham Weekend effect di Shanghai Stock Exchange, Bombay Stock Exchange dan Indonesia Stock Exchange. Jurnal Akuntansi & Manajemen. Vol 5 No.1 Juni 2010 ISSN 1858-3687 hal 11-20

Mbululu, D., and C. Chipeta. 2012. Day of the week effect: Evidence from nine economic sectors of JSE. Investment Analysts Journal. Vol 75, hal 55-65.

Nachrowi, D. N. dan Hardius Usman. 2006. Pendekatan Popular Dan Praktis Ekonometrika Untuk Analisis Ekonomi dan Keuangan. Jakarta : Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Sun, Qian & Wilson H.S. Tong. 2002. Another New Look at the Monday Effect. Journal of Business Finance & Accounting. Volume 29, Issue 7-8, pages 1123–1147, September/October 2002 DOI: 10.1111/1468-5957.00464

Supriyono, Edi dan Wibi Wibowo. 2008. Pengaruh Hari Perdagangan Terhadap Return Saham: Pengujian Week-four Effect di Bursa Efek Jakarta. Jurnal Manajemen dan Bisnis. Vol. 16, No. 1, hal. 54-62.

Sutheebanjard, P., and Wichian Premchaiswadi. 2010. Analysis Of Calendar Effects: Day-Of-The-Week Effect On The Stock Exchange Of Thailand (SET). International Journal of Trade, Economics and Finance. Vol 1 no. 1, hal 57-62.

Ulussever, T., Guran Yumusak, I., & Kar, M. 2011. The Day-Of-The-Week Effect In The Saudi Stock Exchange: A Non-Linear GARCH Analysis. Journal of Economics and Social Studies. Vol 1 no. 1 hal 9-23.

Werastuti, Desak Nyoman Sri. 2012. Anomali Pasar Pada Return Saham : The Day Of Week Effect, Week Four Effect, Rogalsky Effect, dan January Effect Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Humanika JINAH. Vol 2 no. 1, Desember. 2012. ISSN 2089-3310
Published
2017-03-31
Section
Articles