Home  /  Edukatif  /  Vol: 4 Núm: 1 Par: 0 (2022)  /  Article
ARTICLE
TITLE

Implementasi Pendidikan Karakter Islam dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Masa Pandemi Covid-19 di Sekolah Dasar

SUMMARY

Pendidikan Agama Islam memainkan peran penting dalam pendidikan karakter di sekolah dasar. Namun seiring merebaknya pandemic Covid-19, internalisasi nilai-nlai pendidikan karakter dalam pembelajaran PAI terpaksa harus beradaptasi dan mengalami beragam perubahan, baik perencanaan, desain, implementasi hingga penilaian dan beralihnya fungsi guru dan orangtua siswa. Penelitian bertujuan menjelaskan pelaksanaan pendidikan karakter dalam pembelajaran PAI selama masa pandemic Covid 19 di sekolah dasar. Penelitian dilaksanakan di SDN Sukaraya 01, kabupaten Bekasi. Penelitian ini mengambil pendekatan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data melalui studi wawancara, pengumpulan data melalui observasi dan studi dokumentasi. Hasilnya menunjukkan pembinaan karakter siswa dalam pembelajaran PAI dilaksanakan secara daring menggunakan platform Zoom Meet dan Whatsapp Group. Karakter religius ditanamakan dengan berdoa bersama sebelum dan sesudah pembelajaran, praktik sholat dhuha di rumah, tadarus online berjamaah, dan penanaman nilai-nilai toleransi dalam pembelajaran. Siswa diberikan tugas mandiri maupun kelompok untuk menanamkan sikap mandiri dan gotong royong. Guru menanamkan pentingnya sifat Rasulullah seperti shiddiq, tabligh, Amanah, dan fathonah untuk menanamkan integritas. Dan siswa pun diajarkan cara mencintai budaya dan tanah air sebagai wujud nasionalisme. Guru PAI bersama orangtua berkolaborasi dan saling memperkuat peran dalam mendukung penguatan nilai-nilai pendidikan karakter selama siswa melaksanakan pembelajaran dari rumah (BDR).

 Articles related

Irpan Riadi | Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas, Indonesia,Purniadi Putra | Institut Agama Islam SUltan Muhammad Syafiuddin Sambas, Indonesia,Sri Sunantri | Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas, Indonesia,Arnadi Arnadi | Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas, Indonesia    

Pentingnya pendidikan demokrasi merupakan salah satu ruang  lingkup kajian pendidikan Islam sehingga menjangkau penerapan pendidikan Islam sampai pada pengamalannya. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis nilai-nilai pendidikan Islam dalam berdem... see more

Revista: Edukatif

'Aabidah Ummu 'Aziizah- (Universitas Islam Negri Sunan Kalijaga Yogyakarta)Suwadi Suwadi- (Universitas Islam Negri Sunan Kalijaga Yogyakarta)|    

Pemerintahan melalui SISDIKNAS nomer 20 tahun 2003 pasal 4 ayat 5 menegaskan urgensi pembentukan masyarakat literat bagi Indonesia. Berdasarkan hal tersebut dibentuklah sistem Gerakan Literasi Sekolah (GLS) bagi tiap satuan pendidikan, salah satunya iala... see more

Revista: journal EVALUASI

yeyen afista- (Universitas Hasyim Asyari)Umi Sumbulah- (Universitas Islam Negeri Malang)| Rifqi Hawari- (Universitas Hasyim Asyari)    

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pengembangan pendidikan multikultural dalam proses tranformasi lembaga pendidikan Islam. Metode yang digunakan adalah studi literatur melalui pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: ... see more

Revista: journal EVALUASI

Eko Prabowo- (STIT Islamiyah Karya Pembangunan Paron)    

Sekolah merupakan sumber pengalaman pendidikan, oleh karena itu sekolah menjadi tempat strategis  dalam mengemban dan menjabarkan fungsi pendidikan secara luas dan berkesinambungan. Pola pergaulan anak dapat menjadi alasan anak usia sekolah sering ... see more


Aslan Aslan- (Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas (IAIS))    

Sejarah kurikulum di Malaysia tidak terlepas dari politik yang menaunginya, yang mana peran penting dalam perubahan kurikulumnya adalah berawal dari sistem pemerintahan. Hasil temuan penelitian dari sejarah pendidikan di Malaysia; Pertama, Malaysia yang ... see more